You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinas Bina Marga Segera Perbaiki Eskalator Turun JPO Skywalk Kebayoran
....
photo Nugroho Sejati - Beritajakarta.id

Dinas Bina Marga Segera Perbaiki Eskalator Turun JPO Skywalk Kebayoran

Dinas Bina Marga DKI Jakarta tengah berupaya memperbaiki eskalator Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Skywalk Kebayoran Lama/Velbak, Jakarta Selatan yang mengalami kerusakan.

Saat ini spare part baru sedang proses dan akan tersedia di pertengahan Januari 2024

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Heru Suwondo mengatakan, hanya eskalator untuk turun penumpang yang tidak berfungsi.

“Eskalator JPO Skywalk Kabayoran Lama/Velbak kondisi mati hanya eskalator turun, eskalator naik masih kondisi hidup,” ungkap Heru, Senin (8/1).

Sudin Bina Marga Jaksel Revitalisasi 11 JAK dan Bangun Tiga Halte di 2023

Heru menjelaskan, eskalator tersebut masih dalam masa pemeliharaan oleh penyedia. Menurutnya, kerusakan pada eskalator tersebut sudah dikoordinasikan kepada pihak penyedia sejak tahun lalu. Perbaikan eskalator ditargetkan dimulai pertengahan Januari 2024.

“Saat ini spare part baru sedang proses dan akan tersedia di pertengahan Januari 2024 dan akan dilakukan perbaikan segera,” ucap Heru.

Sekadar diketahui, eskalator turun di JPO Skywalk Velbak, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, sudah lama tidak berfungsi sehingga dikeluhkan pengguna, terutama penumpang Transjakarta. Para pengguna harus antre karena ruang eskalator yang tidak begitu lebar.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4083 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2791 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1776 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1569 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1433 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik